KOMPETENSI MANAJERIAL KEPALA SEKOLAH DALAM MENINGKATKAN KINERJA GURU DI SMK AL-AMIN WANI KEC. TANANTOVEA KAB. DONGGALA

  • Nawawiyan UIN Datokarama Palu
  • Syahril UIN Datokarama Palu
  • Jihan UIN Datokarama Palu
Keywords: Kompetensi, Kompetensi Manjerial Kepala Sekolah, Kinerja Guru

Abstract

ini membahas tentang kompetensi manajerial kepala sekolah dalam meningkatkan kinerja guru SMK AL-AMIIN WANI Kec. Tanantovea Kab. Donggala adapun rumuan masalah dalan skripsi ini adalah : pertama, bagaimana kompetensi manajerial kepala sekolah dalam meningkatkan kinerja guru SMK AL-AMIIN WANI Kec. Tanantovea Kab. Donggala? kedua, apa tantangan kompetensi manajerial kepala sekolah dalam meningkatkan kinerja guru di SMK AL-AMIIN WANI Kec.Tanantovea Kab. Donggala? Metode penelitian yang digunakan yaitu pendekatan penelitian kualitatif dengan memilih lokasi penelitian di SMK AL-AMIIN WANI Kec. Tanantovea Kab. Donggala, sumber data diperoleh dari data perimer dan data skunder yang relevan dengan permasalahan yang diteliti. Tehnik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara dan dokumentasi, sedangkan tehnik analisis data yang di gunakan yaitu skunder data, penyajian data verifikasi data. Hasil peneltian menunjukan bahwa kompetensi manajerial kepala sekolah dalam meningkatkan kinerja guru di SMK AL-AMIIN WANI Kec. Tanantovea Kab. Donggala sudah sangat optimal berdasarkan upaya keras kepala sekolah dalam mengelola budaya iklim sekolah yang baik, sehingga terciptanya  suasana kerja yang harmonis terjalinnya komunikasi yang baik antara kepala sekolah dengan personil sekolah lainnya serta dapat dilihat pula dari tingkat kehadiran guru memberikan pelajaran dalam kelas. Dalam hal perencanaan perencanaan sekolah untuk berbagai tingkatan perencanaan juga dibuat kepala sekolah dengan begitu terstuktur seningga para personil sekolah memahami apa saja tugas dan tanggung jawabnya tentang kompetensi manajerial kepala sekolah dalam meningkatkan kinerja guru yaitu kepala sekolah dihadapkan pada hambatan kesediaan sarana prasarana yang kurang memadai serta serangan pandemi Covid-19 yang mempengaruhi sendi kehidupan termaksud lembaga pendidikan atau sekolah. Berdasarkan kesimpulan di atas maka implikasi penelitiannya adalah dengan upaya keras  kepala sekolah dalam meningkatkan kinerja guru, terbukti dari hasil temuan penelitian bahwa dari upaya upaya tersebut  mampu menciptakan motivasi kerja guru serta terwujudnya profesionalisme guru.

Published
2022-06-30
Section
Articles