Peran Halaqah Arabiyah dalam Meningkatkan Keterampilan Membaca Bahasa Arab Mahasiswa Program Studi Pendidikan Bahasa Arab Angkatan 2020 Universitas Islam Negeri Datokarama Palu

  • Wizrah Wizrah
  • Muh. Jabir
  • Andi Anirah

Abstract

Penelitian ini membahas tentang "Peranan Halaqah Arabiyah dalam Meningkatkan Bacaan Bahasa Arab Mahasiswa Prodi Pendidikan Bahasa Arab angkatan 2020 Universitas Islam Negeri (UIN) Datokarama Palu" dengan rumusan masalah yaitu: 1) Bagaimana kegiatan Halaqah Arabiyah yang dilaksanakan oleh Himpunan Mahasiswa Pendidikan Bahasa Arab Universitas Islam Negeri (UIN) Datokarama Palu? 2) Bagaimana peran halaqah Arabiyah dalam Meningkatkan Keterampilan Membaca Bahasa Arab Mahasiswa Program Studi Pendidikan Bahasa Arab angkatan 2020 Universitas Islam Negeri (UIN) Datokarama Palu? Penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data dan pengecekan keabsahan data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peran Halaqah Arabiyah Universitas Islam Negeri (UIN) Datokarma Palu, cukup meningkatkan keterampilan membaca bahasa Arab. Halaqah Arabiyah juga memberikan pengaruh positif terhadap prestasi belajar mahasiswa Program Studi Pendidikan Bahasa Arab angkatan 2020.

Published
2024-06-10